Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggunakan Mikhmon Terlengkap Dengan Mudah

Mikhmon merupakan layanan monitoring berbasis web yang dibuat oleh Laksa19, Mikhmon memudahkan pengelolaan jaringan Hotspot Wifi Mikrotik, mulai dari membuat dan mencetak Voucher, menghapus Voucher, Mengelola Voucher, mengumpulkan data penjualan Voucher, serta memonitoring Bandwith.

Cara membuat Voucher Wifi Mikhmon bisa dilakukan dengan mudah, baik itu menggunakan Smartphone Android maupun menggunakan Laptop atau PC. Pengelolaan jaringan RT RW Net via web server yang dibuat oleh Laksa19 ini paling umum digunakan oleh palaku usaha RT RW Net.

Mengapa demikian? Karena kemudahan dalam pengoperasiannya, bahkan kalau kita menggunakan Mikhmon Online, masuk ke halaman terebut bisa dilakukan secara remote dengan jaringan apapun, artinya tidak harus terhubung ke internet Wifi yang kita kelola.

Apa itu Mikhmon?

Mikhmon

Mikrotik Hotspot Monitoring
atau disingkat Mikhmon adalah aplikasi berbasis web yang membantu melakukan management Hotspot Mikrotik. Mulai dari membuat dan memonitoring Voucher Mikrotik dengan mudah dilakukan menggunakan Mikhmon.

Aplikasi ini bukan server Hotspot, namun hanya sekedar aplikasi web yang digunakan untuk mengelola jaringan Hotspot Mikrotik, jadi tidak perlu aktif 24 jam. Aktifkan saja pada saat kita membutuhkan, seperti akan meregenerate Voucher.

Mikrotik Hotspot Monitoring ini menggunakan MikroTik API PHP Class, sehingga cara setting Mikhmon atau melakukan Installasi Mikhmon pada server MikroTik sangatlah mudah, asalkan kita memiliki keterampilan tersebut.

Fitur Mikmhon

Fitur Mikhmon

Ada beragam fitur yang dimiliki Mikhmon sebagai web untuk memanage Mikrotik Hotspot Voucher, saya rasa semua fitur tersebut mampu menjawab kebutuhan para pemilik usaha RT RW Net. Karena, didalamnya terdapat fitur yang luar biasa kerennya.

Fitur-fitur Mikhmon diantaranya:

1. Management User Hotspot (Voucher)

Ketika kita ingin melakukan monitoring terhadap Voucher Wifi (User Hotspot) maka kita bisa melakukannya dengan mudah menggunakan aplikasi Mikhmon yang telah kita instal pada Mikrotik.

Disini kita bisa membuat, mengedit dan juga menghapus user Hotspot atau Voucher Wifi. Kalau kamu gagal paham, user adalah Voucher.

Add User Hotspot

Didalam fiturnya terdapat fitur yang mana kita bisa menambahkan user hotspot, kita bisa menambahkan batas waktu dan data limit. Ini adalah melakuka pembuatan Voucher secara manual, alias satu per-satu, sementara itu jika ingin menambah secara banyak, maka gunakanlah fitur generate.

Generate User Hotspot

Fitur ini memudahkan kita membuat Voucher Wifi lebih banyak dengan sekali klik. Kita bisa membuat hingga 200 voucher dalam sekali generate, ini tentunya sangat memudahkan kita sebagai pemilik usaha Voucher yang tidak ingin ribet membuat user satu satu.

User Profil

Didalam Mikhmon kita bisa membuat, mengedit, dan menghapus User Profil. Seperti yang kita ketahui bahwa fitur ini didalam Mikrotik merupakan salah satu yang dibuatkan agar pengelolaan jaringan Hotspot lebih mudah.

Didalam Mikhmon kita bisa mengatur:

  1. Remove / Remove & Record : User dihapus setelah masa berlaku habis.
  2. Notice / Notice & Record : User tidak dihapus setelah masa berlaku habis.

Kemudian kita juga bisa mengatur harga jual pada User Profil.

  1. Price terdiri dari 2 item, Price : data masuk ke penjualan dan Selling Price : Harga yang tampil di voucher.
  2. User Lock : User hotspot hanya bisa dipakai oleh device yang pertama kali login, dengan mengunci mac address device tersebut.

2. Cetak Voucher

Setelah kita melakukan generate User (membuat voucher dalam jumlah banyak) kita bisa segera mencetaknya. Mencetak Voucher tidak hanya dilakukan melalui printer Komputer saja, melainkan juga bisa menggunakan Terminal Printer.

Kemudian, dalam pencetakan ini kita bisa memilih antara menambahkan Kode QR atau tidak. Saya sendiri lebih tidak menggunakan QR karena memang pengguna lebih memilih memasukan Voucher secara manual.

3. Report Penjualan

Fitur ini memudahkan kita untuk melihat laporan hasil penjualan, kita bisa mengetahui hari ini, minggu ini, atau bulan ini berapa banyak Voucher yang dijual dan berapa penghasilan kita. Sehingga kemudahan ini menjadi hal menarik bagi para pemilik usaha RT RW Net.

4. Custom Template Voucher

Custom Template Voucher berarti kita bisa menggunakan template custom pada desain Voucher yang nantinya akan dicetak. Saat mencetak juga kita bisa memilih 3 jenis pencetakan, ada yang standar, pakai QR, dan small.

5. Multi Router

Yang berarti kita bisa menambahkan lebih dari satu Mikrotik hanya dengan satu pengguna Mikhmon. Ja memudahkan kita juga jika ingin mengelola banyak Mikrotik pada satu aplikasi web tersebut.

Cara Install Mikhmon

Cara Install Mikhmon

Mikhmon tidak bisa digunakan sebelum kita konfigurasikan kedalam Mikrotik, sehingga kita perlu mengetahui bagaimana cara memasang Mikhmon di Mikrotik dengan mudah dan cepat. Maka, disini sata juga sudah memiliki tutorial yang khusus untuk kalian.

  1. Install Mikhmon di Laksa19
  2. Kemudian Ekstrak File Mikhmon
  3. Sambungkan komputer ke Mikrotik menggunakan kabel LAN
  4. Lalu jalankan MikhmonServer file exe didalam folder Mikhmon tadi
  5. Kemudian akan muncul aplikasinya dan klik Start Server
  6. Lalu Open Mikhmon

Silakan tunggu hingga halaman login ke Mikhmon muncul di Browser, lalu sekarang kamu tinggal setting Mikhmon agar terhubung kedalam Mikrotik. Dihalaman login Mikhmon silakan masukkan username dan password default, user: mikhmon pass: 1234.

Baca juga: Cara Setting Mikrotik

Sekarang kita tinggal mengisi data-data yang dihubungkan agar bisa terhubung, maka isilah data berikut.

  • Session Name: isi nama sesuai keinginan, misal saya buat nama GlobalHotspot
  • IP Mikrotik: Isi dengan alaman IP Mikrotik
  • Username: Isi dengan username Mikrotik
  • Password: Isi dengan password Mikrotik
  • Hotspot Name: Isi dengan nama Hotspot
  • DNS Name: Sesuaikan dengan settingan DNS di Mikrotik

Setelah semua data tersebut terisi sesuai dengan settingan pada Mikrotik, silakan klik Save lalu klik Connect. Jika ada tulisan Connected hijau maka Mikmhon sudah berhasil terhubung ke Mikrotik, jika belum terhubung, cek kembali data-data yang dimasukan apakah sudah sesuai dengan data Mikrotik?

Catatan: File Mikhmon yang telah didwonload jangan dihapus, karena kita akan masuk ke Mikhmon menggunakannya untuk setiap kali masuk ke Mikhmon.

Cara Membuat Voucher Mikhmon

Cara membuat voucher Wifi Mikhmon sangat mudah, namun pastikan kamu sudah melakukan settingan terlebih dahulu seperti diatas yang sudah saya jelaskan agar terhubung ke Mikrotik.

Sekarang kita cari tahu bagaimana cara membuat voucher banyak di Mikhmon? Silakan ikuti panduan dibawah ini.

1. Buat User Profil Terlebih Dahulu

Langkah pertama sebelum kita generate Voucher, langkah pertama terlebih dahulu adalah membuat user profil. Caranya adalah.

  • Buka file MikhmonServer.exe di File Manager Komputer
  • Login ke Mikmhon
  • Klik nama sesi yang tadi dibuat diatas
  • Klik User Profile
  • Klik Add User Profil

Nah sekarang kita tinggal membuat User Profilnya.

Membuat User Profil Mikhmon

  • Name: isi nama user, misalnya Paket-2jam (jangan pake spasi)
  • Address Pool: pilih none
  • Shared user: (isi angka 1 agar satu voucher hanya dapat digunakan oleh satu device)
  • Rate Limit up/down: 1m/2m (sesuaikan saja tergantung kecepatan yang akan kamu terapkan kepada setiap user)
  • Expired Mode: Pilih sesuai keinginan, saya lebih memilih remove & record agar nanti terhapus
  • Validity: saya lebih memilih 24 jam, ini adalah masa berlaku selama 24 jam, kalau masa aktifnya nanti disetting di pembuatan voucher
  • Price Rp: isi sesuai harga jual, misalnya 2000
  • Lock User: biarkan Desable
  • Parent Queue: biarkan none

2. Membuat Voucher Mikhmon

Sekarang kita tinggal membuat voucher dengan jumlah yang sangat banyak, langkahnya adalah klik Hotspot lalu klik User kemudian klik Generate. Lalu isi data-data yang diperlukan.

Membuat Voucher Wifi Mikhmon

  • QTY: Isi jumlah voucher yang akan dibuat, misalnya 100
  • Server: pilih All
  • User Mode: jika Username & Password maka pengguna harus memasukan User dan Password, jika Username=Password maka pengguna cukup menggunakan satu kode
  • Name Length: Pilih sesuai jumlah huruf voucher, misalnya 8 angka, maka pilih 8
  • Prefix: Jika ingin menggunakan awal kata kode Voucher misalnya BLNxxxx, maka masukkan kata BLN pada Prefix, jika tidak ingin biarkan kosong
  • Profil: Pilih yang tadi dibuat, misalnya Paket-2-jam, sesuaikan dengan paket yang akan dibuat
  • Time Limit: jika 2 jam, maka masukkan 2h, jika 5 jam maka masukkan 5h, jika 7 hari maka masukkan 7d,  jika 30 hari maka masukkan 30d
  • Data Limit: jika ingin menggunakan batas kuota, maka masukkan jumlahnya, misalnya 2 gigabit masukkan angka 2000, jika tidak ingin menggunakan batas kuota, biarkan kosong
  • Comment: isi atau dikosongkan tidak apa-apa, fungsinya hanya untuk memudahkan pengelolaan saja, maka isi misalnya Paket 2000 hari ini
Jika sudah diisi sesuai dengan kebutuhan klik tombol generate berwarna biru diatas, dan tunggu sampai selesai.

Cara Mencetak Voucher

Mencetak Voucher Mikhmon

Sekarang kita tinggal waktunya cetak atau print Voucher yang sudah kita buat tadi, langkahnya cukup mudah. Sekarang kamu masih dalam dashboard Mikhmon, maka kamu harus masuk ke menu:

  1. Klik User
  2. Kemudian klik User List
  3. Lalu bagian profil pilih yang telah dibuat dan yang akan dicetak, misalnya Paket-2-jam
  4. Kemudian klik tombol comment, silakan pilih Voucher yang akan dibuat misalnya tadi kita telah membuat comment Paket 2000 hari ini
  5. Lalu klik Print atau Small (boleh pilih salah satunya)
  6. Tinggal cetak ke printer
  7. Selesai.

Melihat Laporan Penjualan

Didalam menu terdapat tombol atau menu Report tinggal klik saja, nanti akan muncul hasil penjualan voucher dengan jumlah yang dijual dan pendapatan yang telah dihasilkan. Mudah dan cepat tinggal beberapa langkah saja sudah bisa melihatnya.

Mengganti Template Login Page Mikrotik

Bawaan Mikrotik memang kurang colorfull dan tidak nyaman saat dilihat, karena memang itu adalah login page standar. Kita bisa menggunakan yang sudah ada didalam Mikhmon.

Untuk mengganti templatenya, silakan kalian gunakan yang sudah dibuat oleh Laksa19 secara gratis, dapatkan templatenya disini.

Cara merubahnya adalah dengan mengedit file confg.js didalam Mikrotik, silakan gunakan Winbox untuk melakukan pengeditan ya.

Gimana teman-teman, apakah masih ada yang perlu saya jelaskan? Sementara semua hal tentang Mikrotik Hotspot Monitoring atau Mikhmon sudah saya jelaskan dengan lengkap, mulai dari cara install hingga penggunaannya, dan semoga bermanfaat bagi pejuang RT RW Net.

Din
Din Bukan seorang yang jenius, hanya sekedar manusia biasa yang masih belajar menjadi yang lebih baik lagi.

Posting Komentar untuk "Cara Menggunakan Mikhmon Terlengkap Dengan Mudah"